Jumat, Juni 09, 2006

Mencari file duplikat di Linux

Dari googling, aku mendapatkan link berikut :
http://ubuntu.wordpress.com/2005/10/08/find-duplicate-copies-of-files/

Dari artikel di atas, sekilas ada tiga cara yang ditawarkan :
  1. Menggunakan fdupes
  2. Menggunakan fslint
  3. Membuat script Bash yang dapat dipelajari di sini

Dari ketiga pilihan tersebut, sebenarnya flint merupakan pilihan yang paling menarik, karena telah mempunyai format rpm, namun sayangnya flint berbasis gui.
Akhirnya aku download fdupes-1.40.tar.gz dari situs fdupes. Untungnya proses install yang diperlukan singkat dan tidak membutuhkan library tambahan, prosesnya :
  • make fdupes
  • su root
  • make install
Setelah itu untuk menjalankannya tinggal :
# fdupes -r [nama_direktori]
Untuk opsi lainnya bisa dilihat dengan
# fdupes --help

Salah satu contoh menggunakan utility ini adalah :
# fdupes -r -1 -S /home/master/ > dupfiles.txt

fdupes sebenarnya mempunyai opsi untuk menghapus file duplikat secara interaktif, namun bila file duplikat sangat banyak, hal tersebut cukup merepotkan.
Cara yang lebih elegan adalah memasukkan hasil pencarian ke file, dan kemudian membuat script untuk mengolah hasil tersebut

Tidak ada komentar: